SUNDAURANG.ID -- Sejumlah nama populer dirangkai oleh musisi Iwan Fals dan dibuat polling Capres -Cawapres di akun twiternya. Iwan Fals memasangkan sejumlah nama populer, kemudian meminta pengikutnya di akun Twitter @iwanfals untuk memilih.
Dalam polling Twitter tersebut nama Menteri BUMN Erick Thohir menjadi yang paling terbanyak dipilih sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres).
Iwan Fals belakangan ini terpantau rajin membuat polling capres-cawapres. diketahui pada Jumat (26 Mei 2023) muncullah nama Erick Thohir, hingga membawa pasangannya unggul ketika dipasangkan dengan Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.
Selain itu, disalah satu polling 24 Mei 2023, Iwan Fals membuat simulasi untuk Capres Ganjar Pranowo.
Kemudian menduetkan empat Cawapres, yaitu Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan Erick Thohir.
Berikut ini hasil polling simulasinya: pasangan Ganjar-Erick unggul dengan perolehan 55,3 persen suara. Disusul Ganjar-Ridwan Kamil 21 persen, Ganjar-Sandiaga 14,8 persen, dan Ganjar-AHY 8,9 persen..
Polling tersebut diikuti 2.853 pengikut Iwan Fals di Twitter.
Polling serupa dibuat untuk capres Prabowo Subianto. Empat cawapres yang disimulasikan yaitu Ridwan Kamil, Muhaimin Iskandar (Cak Imim), AHY, dan Erick Thohir.
Berikut ini hasil poling simulasinya: pasangan Prabowo-Erick menduduki urutan puncak meraih 45,8 persen suara.Disusul Prabowo-Ridwan Kamil 31,4 persen, Prabowo-Cak Imin 12,3 persen, dan Prabowo-AHY 10,5 persen.
Polling tersebut melibatkan 456 pengikut Iwan Fals.
Diketahui, trend elektabilitas Erick Thohir akhir-akhir ini memang melonjak pesat dalam sejumlah hasil survei.
Misalnya, survei yang digelar Indikator Politik Indonesia yang diumumkan akhir April lalu.
Menemukan nama Erick Thohir menjadi kunci kemenangan bagi Ganjar Pranowo atau Prabowo Subianto jika keduanya menggandeng Erick sebagai calon wakil presiden. *